Pertanyaan yang sering muncul di dalam benak ketika akan menghadapi kelulusan. "Kemana saya setelah lulus?" , tulisan itu saya temukan di meja belajar kakak saya dulu saat dia masih SMA, tepatnya saat kelas 12. Mungkin saat itu dia sedang kebingungan dan tidak ada teman untuk berbagi cerita. Saya yang membaca tulisan itu (dulu) terlihat biasa-biasa saja karena saya belum mengalaminya. Pikirku dalam hati "kenapa harus bingung, toh lulus tinggal lulus, terus kuliah".
Ternyata benar tulisan ituu, anak kelas 12 pasti bingung ketika ditanya "kemana kamu setelah lulus?" Saya pun seperti ituu dulu. Bingung mau kemana, kuliah atau kerja. Jika kuliah, mau kuliah di mana. Jika kerja, mau kerja apa. Jangan khawatir, bingung yang semacam itu berarti kamu betul-betul memikirkan masa depanmu. Berangkat pagi pulang sore, seperti itu yang dilalui setiap hari. Lelah, tapi tetap dilakukan dengan semangat, semangat membara di diri para pejuang. Demi cita-cita yang mulia.
Karena keberhasilan dapat diraih dengan semangat.
Kembali lagi ke "kemana saya setelah lulus?" , memang berat rasanya menjawab pertanyaan itu, jika menjawab sesuai keinginan takut dibilang terlalu tinggi, banyak orang yang tidak percaya nantinya. Tapi yakinkan diri bahwa kamu mampu mewujudkannya, tidak usah mendengar cacian orang, kamu layak mendapatkan apa yang kamu impikan.
Jika ingin kuliah, belajarlah. Tentukan mulai dari sekarang di universitas mana kamu akan melanjutkan dan di program studi apa yang ingin kamu tekuni. Di Perguruan Tinggi Negeri ataukah Perguruan Negeri Swasta nantinya yang terpenting kamu sudah berusaha. Semua kampus itu sama saja, tergantung kamu yang menjalaninya.
Jika ingin kerja, kerjalah sesuai apa yang kamu ingin. Tidak perlu malu sama teman-teman mu. Tidak usah berkecil hati.
Yang harus dilakukan anak kelas 12 sekarang adalah belajar, jangan sampai menyesal nantinya. Tanamkan di hati kalian bahwa kalian bisa. Tidak ada yang tidak mungkin selama kalian mau berusaha.
Kesuksesan bukan karena di mana kamu sekolah, bukan ditangan orang lain. Tetapi, kesuksesan berada di tanganmu. Jadikan akhir dari masa sekolah kalian yang menyenangkan, jangan berpikir semua itu adalah beban.
Kamu ingin menjadi orang seperti apapun masih dapat kamu wujudkan.
Semangat belajar :)
Komentar
Posting Komentar